%20(Custom)%20(1).jpg)
Menteri-Menteri Yang Seharusnya Mundur: 'Ujian Kepemimpinan Presiden Prabowo' Oleh: Ali Syarief Akademisi Ketika Prabowo Subianto resmi menjabat sebagai Presiden Indonesia, harapan besar muncul bahwa pemerintahannya akan membawa perubahan signifikan, terutama dalam aspek penegakan hukum dan pemberantasan korupsi. Namun, kabinet yang dibentuknya justru menyisakan banyak tanda tanya, terutama terkait keberadaan beberapa menteri yang seharusnya tidak lagi berada di lingkar kekuasaan. Erick Thohir dan Mega Korupsi Pertamina Salah satu nama yang mencuat adalah Erick Thohir. Menteri BUMN ini seharusnya angkat kaki dari kabinet akibat kasus mega korupsi di tubuh Pertamina. Sebagai pemimpin tertinggi di sektor BUMN, Erick tidak bisa menghindar dari tanggung jawab moral dan politik terkait berbagai skandal di perusahaan pelat merah tersebut. Jika pemerintahan Prabowo ingin menunjukkan komitmen antikorupsi, maka Erick adalah sosok yang harus segera dipertimbangkan untuk mundur a...