DAERAH KRIMINAL PERISTIWA

BRUTAL! Cerita Rofika Diseret dan Dipukuli Puluhan Prajurit TNI di Deli Serdang

DEMOCRAZY.ID
November 11, 2024
0 Komentar
Beranda
DAERAH
KRIMINAL
PERISTIWA
BRUTAL! Cerita Rofika Diseret dan Dipukuli Puluhan Prajurit TNI di Deli Serdang



DEMOCRAZY.ID - Puluhan prajurit TNI dari Batalyon Artileri Medan (Armed) 2/105 Kilap Sumagan, menyerang warga Desa Selamat, Kecamatan Sibiru-biru, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara, Jumat (8/11/2024) malam.


Rofika Sanjaya Tarigan (18), salah satu korban penyerangan, mengatakan, pukul 22.30 WIB, dia keluar rumah untuk membeli rokok.


Kemudian, Rofika melihat ada puluhan orang datang ke kampungnya. Merasa takut, Rofika lari ke rumah neneknya. Ternyata, dia dikejar.


“Terus didobrak rumah nenek. Mereka mencari orang bernama Andre Ginting. Setelah itu, saya buka pintu dan diseret ke luar rumah. Saya dipukuli,” kata Rofika saat diwawancarai di lokasi, Minggu (10/11/2024).


Puluhan prajurit TNI itu kemudian memukuli Rofika dan membawanya ke markas Armed 2/105. Rofika didudukkan di markas itu lalu disuruh pergi.


“Luka yang saya dapati, kepala bocor, memar di bagian tangan dan punggung," kata dia.


Sebelumnya diberitakan, puluhan prajurit TNI dari Armed 2/105 KS menyerang warga Desa Selamat pada Jumat (8/11/2024) malam.


Akibatnya, puluhan warga terluka dan satu orang meninggal dunia bernama Raden Barus.


Kepala Penerangan Kodam I Bukit Barisan, Kolonel Dody Yudha mengatakan, 33 prajurit TNI Batalyon Artileri Medan (Armed) 2/105 Kilap Sumagan diduga terlibat penyerangan terhadap warga Desa Selamat.


"Diduga oknum terkonfirmasi ada 33 orang," kata Dody saat diwawancarai di Media Center Kodam I/BB, di Jalan Rotan, Kota Medan, Minggu.


Panglima Kodam I Bukit Barisan Letjen Mochammad Hasan juga menyampaikan permohonan maaf atas penyerangan yang dilakukan anak buahnya.


“Dan sekali lagi, bersama keluarga besar Bukit Barisan, kami memohon maaf sebesar-besarnya. Kalaupun saya harus menggantikan almarhum, saya siap melakukan itu sekarang. Saya ikhlas,” kata Hasan saat mengikuti acara adat pemakaman Raden Barus di jambur Desa Selamat, Minggu (10/11/2024).



Sumber: Kompas

Penulis blog