DEMOCRAZY.ID - Presiden terpilih RI Prabowo Subianto dalam dua hari terakhir memanggil sejumlah tokoh yang bakal jadi calon menteri ke rumahnya di Jalan Kertanegara Nomor 4, Jakarta Selatan. Berdasarkan pantauan pada Senin (14/10) dari sore hingga malam, tak terlihat ada kader PDIP, PKS, dan NasDem yang mendatangi kediaman pribadi Prabowo itu. PKS dan NasDem diketahui sudah menyatakan bakal mendukung pemerintahan mendatang yang dipimpin Presiden terpilih Prabowo Subianto, sementara itu PDIP beberapa waktu terakhir pun santer disebut bakal bergabung. Namun, kepada wartawan pada Senin malam, Prabowo mengatakan sebetulnya ada kandidat perwakilan dari PKS ke rumahnya, tetapi tak terpantau awak media karena dari unsur profesional. "Mungkin (usulan dari) PKS Anda tidak perhatikan karena dia seorang profesional," kata Prabowo usai pemanggilan para kandidat menteri itu, Senin malam. Hal itu pun dikonfirmasi DPP PKS pada Selasa (15/10) ini. Plh Presiden PKS Ahmad Heryawan atau Aher
Misteri Calon Menteri dari PKS Yang Sudah Temui Prabowo Terbongkar, Ini Sosoknya
Oktober 15, 2024
0
Komentar
DEMOCRAZY.ID - Presiden terpilih RI Prabowo Subianto dalam dua hari terakhir memanggil sejumlah tokoh yang bakal jadi calon menteri ke rumahnya di Jalan Kertanegara Nomor 4, Jakarta Selatan. Berdasarkan pantauan pada Senin (14/10) dari sore hingga malam, tak terlihat ada kader PDIP, PKS, dan NasDem yang mendatangi kediaman pribadi Prabowo itu. PKS dan NasDem diketahui sudah menyatakan bakal mendukung pemerintahan mendatang yang dipimpin Presiden terpilih Prabowo Subianto, sementara itu PDIP beberapa waktu terakhir pun santer disebut bakal bergabung. Namun, kepada wartawan pada Senin malam, Prabowo mengatakan sebetulnya ada kandidat perwakilan dari PKS ke rumahnya, tetapi tak terpantau awak media karena dari unsur profesional. "Mungkin (usulan dari) PKS Anda tidak perhatikan karena dia seorang profesional," kata Prabowo usai pemanggilan para kandidat menteri itu, Senin malam. Hal itu pun dikonfirmasi DPP PKS pada Selasa (15/10) ini. Plh Presiden PKS Ahmad Heryawan atau Aher