DEMOCRAZY.ID - Sebuah rekaman video yang memperlihatkan kekerasan seksual oleh tentara Israel terhadap seorang tahanan Palestina di kamp penahanan Sde Teiman, Israel, telah tersebar luas di media sosial.
Video yang ditayangkan oleh Saluran 12 Israel, menunjukkan sekelompok tentara cadangan Israel mengambil salah satu dari lebih dari 30 tahanan yang sedang berbaring di tanah dengan mata tertutup.
Mereka kemudian membawa tahanan tersebut ke sudut, berusaha untuk menyembunyikan tindakan mereka dari kamera pengawas dengan menggunakan perisai.
Laporan tersebut menjelaskan bahwa tindakan kekerasan itu berupa sodomi, yang menyebabkan tahanan mengalami pendarahan serius.
"Jelas mereka tahu tentang kamera pengawas, dan mencoba menyembunyikan tindakan mereka dengan perisai," kata laporan tersebut dikutip melalui Anadolu.
"Video itu berisi dokumentasi kejahatan para prajurit cadangan, tindakan sodomi dalam situasi seperti ini." lanjutnya.
• Israeli soldiers try to hide their act with shields
— Anadolu English (@anadoluagency) August 7, 2024
• Hours later, detainee taken to hospital, bleeding
• Clinical decision confirmed injury caused by insertion of object
Israeli soldiers at Sde Teiman prison committing rape against blindfolded Palestinian… pic.twitter.com/jsT5V9JsM3
Setelah beberapa jam, tahanan itu dibawa ke rumah sakit. Menurut laporan medis yang dikutip, cedera itu disebabkan oleh masuknya suatu benda.
Menanggapi insiden ini, sembilan tentara ditangkap pada 29 Juli. Namun, kejadian ini memicu kemarahan di kalangan pengunjuk rasa sayap kanan Israel, termasuk beberapa politisi, yang kemudian menyerbu dua pangkalan militer di wilayah selatan dan tengah Israel.
Meskipun penuntutan militer Israel menyatakan sedang menyelidiki insiden tersebut, hingga saat ini belum ada tuntutan resmi yang diajukan terhadap para tentara yang terlibat.
Dalam beberapa bulan terakhir, berbagai laporan telah mengemuka mengenai penyiksaan massal terhadap tahanan Palestina di penjara Sde Teiman yang terletak di gurun Negev, Israel selatan.
Otoritas Israel sering kali mengklaim bahwa mereka sedang menyelidiki insiden-insiden tersebut, namun hasil nyata dari investigasi ini jarang terlihat.
Pada Minggu, Pengadilan militer Israel, memutuskan untuk memperpanjang penahanan lima tentara yang dituduh melakukan pelecehan terhadap seorang tahanan Palestina dari Gaza.
Kasus ini terjadi di Penjara Sde Teiman, yang terletak di gurun Negev, wilayah Selatan Israel. Penahanan kelima tentara ini akan berlangsung hingga Selasa mendatang.
Sebelumnya, pada 29 Juli, otoritas penyiaran resmi Israel, KAN, melaporkan bahwa sepuluh tentara ditahan karena menyebabkan cedera serius pada tahanan Palestina. Namun, lima dari mereka kemudian dibebaskan.
Laporan hak asasi manusia baru-baru ini dari berbagai organisasi Palestina, Israel, dan internasional mengungkapkan bahwa tahanan dari Gaza sering kali mengalami penyiksaan di penjara. Kondisi ini bahkan telah menyebabkan kematian puluhan tahanan.
Saat ini, Mahkamah Agung Israel tengah mempertimbangkan petisi dari organisasi HAM lokal yang menuntut penutupan penjara tersebut.
Penjara itu terkenal karena kelalaian medis yang dialami oleh para tahanan Palestina. Di tengah situasi ini, Israel menghadapi kecaman internasional terkait operasi militer mereka di Gaza.
Sumber: Suara