DEMOCRAZY.ID - Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono mengatakan, Wakil Presiden Terpilih Gibran Rakabuming Raka bakal membenahi permasalahan yang terjadi di Jakarta.
Hal itu disampaikan Heru menjawab pernyataan Gibran yang janji memberikan atensi penuh saat "blusukan" ke wilayah kumuh dan pasar di Jakarta Pusat dan Jakarta Selatan.
"Oh nyari permasalahan, iya, iya, beliau (Gibran) bicara ke kami masalah apa yang harus diatasi di DKI Jakarta," ujar Heru di Kemanggisan, Palmerah, Jakarta Barat, Rabu (3/7/2024).
Heru mengatakan, blusukan Gibran ke beberapa titik itu sebagai Walikota Solo, Jawa Tengah, bukan sebagai wakil presiden terpilih.
Selain itu, lanjut Heru, Gibran akan mencatat segala permasalahan yang terjadi di tempat kumuh, termasuk persoalan sanitasi dan air bersih.
"Ini loh ada masalah dan hal-hal yang harus nantinya di-backup di pemerintah pusat. Ada beliau yang penting, air bersih, sanitasi seperti rumah kumuh," paparnya.
Sebelumnya, Wakil Presiden Terpilih Gibran Rakabuming Raka mengatakan, kegiatannya blusukan ke sejumlah titik di Jakarta untuk "belanja masalah".
"Minggu lalu kami mengunjungi tempat-tempat yang kumuh, tempat-tempat yang kebanjiran. Hari ini kami belanja masalah di tiga titik," ujar Gibran saat memberikan keterangan di Pasar Nangka, Kemayoran, Jakarta Pusat, Rabu (3/7/2024).
Gibran mengatakan, tiga titik yang dia dan Raffi Ahmad kunjungi hari ini merupakan lokasi-lokasi yang perlu perhatian khusus.
Tiga titik itu adalah Pasar Manggis di Jakarta Selatan, Kampung Deret di Johar Baru, dan Pasar Nangka di Kemayoran, Jakarta Pusat.
"Intinya nanti ke depan, tempat-tempat seperti ini terutama yang ada di jakarta yang akan kami beri atensi penuh," papar Gibran.
Gibran mengatakan, ke depannya, pemerintah akan mengupayakan agar pasar dan kampung permukiman warga dapat lebih maju dan tertata.
Putra sulung Presiden Joko Widodo tersebut berjanji pasar di Jakarta bakal diramaikan dan bersih, permukiman warga akan diperhatikan lagi fasilitasnya, termasuk sanitasi dan kesehatan warga.
Sumber: Kompas