Back to Top
HUKUM POLITIK

Prediksi Pengamat Cak Imin Jadi Tersangka Usai Pilpres, Yang Jadi Ketum PKB dari Petinggi PBNU Bukan Gus Yaqut

DEMOCRAZY.ID
Maret 14, 2024
0 Komentar
Beranda
HUKUM
POLITIK
Prediksi Pengamat Cak Imin Jadi Tersangka Usai Pilpres, Yang Jadi Ketum PKB dari Petinggi PBNU Bukan Gus Yaqut

DEMOCRAZY.ID - Hingga saat ini Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), HA Muhaimin Iskandar terus mengawal proses Pemilihan Presiden (Pilpres) yang penetapan nasionalnya akan dilakukan 20 Maret 2024 nanti. Calon Wakil Presiden (Cawapres) yang diusung PKB, Partai Nasdem dan PKS ini juga masih keras bersuara terkait dugaan kecurangan atas kemenangan satu putaran pasangan Prabowo-Gibran versi Quick Count. Bersama Calon Presiden (Capres) Anies Baswedan, politisi yang akrab disapa Cak Imin tersebut tengah mempertimbangkan untuk mengajukan gugatan sengketa Pilpres pasca penetapan 20 Maret 2024 nanti. Langkah Cak Imin yang konsisten bicara soal dugaan kecurangan Pilpres dan sering menyentil Presiden Jokowi sebagai pemangku kekuasaan, baik secara langsung maupun tidak langsung, dianggap pengamat sebagai sesuatu yang berbahaya. Hal itu seperti disampaikan pengamat politik nasional yang dikenal kritis terhadap pemerintahan Presiden Joko Widodo, Prof Dr Ikrar Nusa Bhakti. Ikrar Nusa Bhakti
Baca selengkapnya

Penulis blog