DEMOCRAZY.ID - Calon presiden (capres) Prabowo Subianto mengaku tidak peduli terhadap berbagai tuduhan kecurangan yang dialamatkan kepada pasangan calon (paslon) presiden dan wakil presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka pada Pemilu 2024.
Prabowo menyerahkan penilaian itu kepada masyarakat Indonesia.
“Bagi saya enggak ada masalah (tuduhan curang). Saya yang penting rakyat. Saya enggak peduli. Saya ingin menegakkan kebenaran kok mereka takut? Saya ingin rakyat saya tidak lapar. Saya membela kebenaran. Saya hanya mau membela rakyat,” kata Prabowo di Hambalang, Rabu (14/2/2024).
Dia juga menilai berbagai tuduhan kecurangan itu merupakan bagian dari risiko perjalanan sejarah.
“Demikianlah risikonya dalam sejarah. Pergantian pimpinan di setiap tempat mengandung ada yang berhasil dan tidak berhasil. Negara sebesar, sekaya dan sepenting kita pasti banyak yang melirik. Janganlah kita masuk perangkap suatu permainan besar ini. Selalu dalam sejarah kalau tidak bisa bunuh orangnya, bunuh karakternya,” ujar Prabowo.
Bagi Prabowo Pemilu 2024 bukan sebatas persaingan, melainkan ada tujuan yang lebih besar.
“Saya berharap semua pihak mengerti ini untuk tujuan yang besar. Janganlah mungkin ada dalam setiap persaingan pasti ada yang kecewa, tidak mencapai hasil yang diinginkan dan selalu saya kira kita harus kedepankan kepentingan besar, kepentingan anak-anak dan cucu-cucu kita,” terangnya.
Yakin Menang Satu Putaran, Prabowo: Kami Akan Jadi Presiden dan Wakil Presiden
Calon presiden (Capres) nomor urut 02, Prabowo Subianto yakin akan menang dalam satu putaran bersama Gibran Rakabuming Raka di Pilpres 2024 ini.
Hal itu ia sapaikan di hadapan para pendukungnya dan Gibran di Istora Senayan pada Rabu (14/2/2024).
"Penghitungan semua lembaga survei termasuk lembaga yang berada di pihak-pihak paslon lain menunjukkan angka-angka yang memang paslon Prabowo-Gibran menang sekali putaran," ujar Prabowo dalam pidatonya yang disambut gemuruh pendukungnya yang hadir semalam.
Meskipun quick count unggul jauh dibanding Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud, Prabowo meminta agar pendukungnya tidak sombong terlebih dahulu.
Dalam sambutannya, Ketua Umum Partai Gerindra itu berjanji akan merangkul semya masyarakat.
"Prabowo-Gibran dan seluruh Koalisi Indonesia Maju kami akan merangkul semua unsur dan semua kekuatan."
"Kami akan menjadi presiden dan wakil presiden dan pemerintah untuk seluruh rakyat Indonesia," lanjutnya.
Prabowo juga berjanjintidak akan membanding-bandingkan masyarakat jika ia menjadi presiden.
"Berkali-kali saya tegaskan, saya akan memimpin bersama saudara Gibran akan mengayomi, akan melindungi, akan membela seluruh rakyat Indonesia. Apapun sukunya, apapun kelompok etnisnya, apapun rasnya, apapun agamanya, apapun latar belakang sosialnya, seluruh rakyat Indonesia akan menjadi tanggungjawab kami," tegasnya.
Tak hanya itu, Prabowo juga menyinggung soal pengusunan menteri-menteri di kabinetnya nanti.
"Kita akan menyusun tim pemerintahan yang terdiri dari putra-putri terbaik bangsa Indonesia," jelasnya.
Sumber: TvOne