Kelakar Zulhas Soal Bacaan Sholat Disebut Melebih Kasus Ini, Faizal Assegaf: Wajar Umat Marah! - DEMOCRAZY News
HOT NEWS

Kelakar Zulhas Soal Bacaan Sholat Disebut Melebih Kasus Ini, Faizal Assegaf: Wajar Umat Marah!

DEMOCRAZY.ID
Desember 23, 2023
0 Komentar
Beranda
HOT NEWS
Kelakar Zulhas Soal Bacaan Sholat Disebut Melebih Kasus Ini, Faizal Assegaf: Wajar Umat Marah!

Kelakar Zulhas Soal Bacaan Sholat Disebut Melebih Kasus Ini, Faizal Assegaf: Wajar Umat Marah!


DEMOCRAZY.ID - Kritikus Faizal Assegaf turut berkomentar terkait kelakar Zulkifli Hasan soal bacaan sholat yang viral dan dianggap sudah melakukan penistaan agama.


Dikatakan Faizal Assegaf bahwa kelakar Zulkifli Hasan dinilai sudah melebih kasus yang pernah menyeret Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok.


Pasalnya, dalam penggalan video nampak jika Zukkifli Hasan menjadikan bacaan sholat bagian dari candaan demi mengkampanyekan salah satu paslon capres dan cawapres.


Dikutip dari akun X @faizalassegaf dirinya menyebutkan bahwa Zulkifli Hasan melakukan hal yang parah hingga buat publik marah.


"Pelecehan Zulkifli Hasan ke Islam melebihi kasus yang pernah menjerat Ahok. Sangat kasar, jahat dan culas. Sebagai pejabat publik digaji oleh rakyat bertindak merusak kesucian agama," tegas Faizal Assegaf


Apalagi, kata dia, dengan status Zulkifli Hasan sebagai ketua umun partai politik yang seharusnya memberikan contoh baik kepada publik.


"Apa yang dipertujukan Zulhas adalah gambaran bejatnya politisi yang mabok kekuasaan. Wajar umat marah. Harus ditindak tegas," tukasnya.



Adapun kelakar viral Zulkifli Hasan ini terjadi ketika dirinya menghadiri bahkan memberikan sambutan dalam Rakernas APPSI.


Dirinya menceritkan, bahwa ia heran ditengah tahun politik, banyak masyarakat yang merubah perilakunya yakni diam ketika lafal 'Amin' saat sholat berjamaah.


Bahkan kata Zulkifli Hasan ada pula orang yang ketika tahyyat dalam sholat menggunakan dua jari karena saking cintanya pada pasangan capres dan cawapres nomor urut 2 yakni Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming.


"Saya keliling daerah, Pak Kiai. Sini aman, Jakarta nggak ada masalah, yang jauh-jauh ada lho yang berubah. Jadi kalau salat Maghrib baca, 'waladhollin... Al-Fatihah baca 'waladholin..'ll Ada yang diem sekarang, pak. Lho kok lain," papar Zulkifli Hasan


Dirinya juga mengatakan ada yang duduk tahiyat menunjuk menggunakan dua jari.


"Itu kalau tahiyatul akhir awalnya gini (menunjukan jari telunjuk), sekarang jadi gini (menunjukkan dua jari, telunjuk dan tengah)," imbuhnya.


Buntut kelakarnya inilah, sekarang Zulkifli Hasan banyak dihujat bahkan disebut sudah melakukan penistaan agama karena menjadikan sholat sebagai bahan candaan serta bahan kampanye. [Democrazy/Kilat]

Penulis blog