HOT NEWS POLITIK

Deretan Istri Cantik Soekarno Yang Tidak Punya Anak Selama Menikah Dengan Sang Bapak Proklamator

DEMOCRAZY.ID
Oktober 07, 2023
0 Komentar
Beranda
HOT NEWS
POLITIK
Deretan Istri Cantik Soekarno Yang Tidak Punya Anak Selama Menikah Dengan Sang Bapak Proklamator



DEMOCRAZY.ID - Kita tentu tahu bahwa Soekarno yang merupakan Presiden Pertama Indonesia memiliki lebih dari satu istri, tepatnya 9.


Dari 9 istrinya tersebut, rupanya tak semua memiliki anak selama menikah dengan Soekarno karena berbagai alasan. 


Dikutip dari akun TikTok @penyungindang212 pada Sabtu, 7 Oktober 2023, adapun beberapa istri Soekarno yang tidak memiliki anak dengan sang Bapak Proklamator adalah sebagai berikut.


1. Siti Oetari


Siti Oetari merupakan istri pertama Bung Karno yang dinikahi pada tahun 1921. Pernikahan mereka terjadi karena perjodohan.


Sayangnya, rumah tangga Soekarno dengan Oetari hanya berjalan selama 2 tahun saja. Mereka berpisah di tahun 1923 silam. Dari pernikahan tersebut, Oetari tidak memiliki anak dengan Soekarno.


Jangankan memiliki anak, mereka belum menjalankan kewajiban sebagai suami istri.


Ya, Siti Oetari belum disentuh sedikitpun oleh Bung Karno dengan alasan yang belum diketahui sampai sekarang.


2. Inggit Ganarsih


Penyebab Soekarno menceraikan Siti Oetari adalah karena ia ingin menikah lagi dengan Inggit Ganarsih.


Hubungan mereka sebelumnya hanya sebatas ibu kost dan anak kost saja. Saat itu, Inggit juga masih memiliki suami.


Karena saling mencintai, akhirnya mereka memutuskan untuk menceraikan pasangan masing-masing dan memilih untuk menikah di tahun 1923.


Pernikahan mereka berjalan selama 20 tahun lamanya. Inggit selalu mendampingi sang suami mulai dari 0. Bahkan, ia rela membiayai kuliah Soekarno.


Namun, karena alasan tidak memiliki anak, Soekarno akhirnya menceraikan Inggit Ganarsih dan menikah dengan Fatmawati.


3. Yurike Sanger


Yurike Sanger merupakan istri kedelapan Soekarno yang juga tidak memiliki anak selama menikah. Mereka menikah pada tahun 1964 silam.


Hubungan keduanya sangat bahagia, bahkan Soekarno sempat tinggal di rumah Yurike pada saat terjadi kekacauan politik akibat adanya tragedi G30S PKI pada tahun 1965. Sayangnya, pernikahan mereka hanya bertahan selama 4 tahun saja.


Soekarno meminta Yurike untuk menceraikannya karena situasi yang tidak memungkinkan.


Ia mengaku tidak ingin melihat sang istri ikut menderita dan menginginkannya untuk mencari sosok suami yang lebih baik darinya.


4. Heldy Djafar


Cinta terakhir Soekarno berlabuh pada seorang gadis anggota Paskibraka asal Kalimantan, yakni Heldy Djafar.


Menjadi cinta sekaligus istri terakhir sang Bapak Proklamator rupanya tak membuat kehidupan Heldy merasa bahagia.


Usai menikah di tahun 1966 silam, situasi politik yang sedang kacau mengharuskan dirinya berpisah dari Soekarno.


Meski sudah menikah, mereka sangat sulit untuk bertemu. Pada saat itu, Bung Karno berada di rumah Yurike Sanger.


Jadi, jika ingin bertemu dengan suaminya, Heldy Djafar harus mengunjungi rumah Yurike. Kebetulan, kedatangannya ternyata membuat sang istri ke delapan tersebut merasa tidak suka.


Akhirnya, Heldy Djafar meminta agar Soekarno menceraikannya. Namun, sang suami ternyata tidak mau mengabulkan permintaannya.


Kendati demikian, pada tahun 1968 Heldy meninggalkan Soekarno dan menikah dengan pria lain.


Nah, itulah beberapa istri Soekarno yang tidak memiliki anak selama menikah. Sementara dengan istri-istri yang lain, ia berhasil memiliki 11 anak. [Democrazy/Hops]

Penulis blog