DEMOCRAZY.ID - Kelompok relawan pendukung Presiden Joko Widodo, Jokowi Mania (Joman), mengungkapkan delapan alasan kenapa mereka memilih membelokkan dukungan ke Menteri Pertahanan Prabowo Subianto pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
Sebelumnya, kelompok ini sempat mendukung Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dengan mendirikan Ganjar Pranowo Mania (GP Mania).
Sekretaris Jenderal Joman, Akhmad Gojali Harahap, mengatakan dukungan terhadap Prabowo ini didasarkan berbagai pertimbangan.
Keputusan untuk mendukung Ketua Umum Partai Gerindra itu pun dilakukan dalam rapat pleno Joman pada Selasa, 14 Februari 2023.
“Dukungan ini didasarkan berbagai pertimbangan,” kata Gojali di Kantor DPP Joman, Jakarta Selatan, Rabu, 15 Februari 2023.
Gojali mengatakan alasan pertama adalah karena Prabowo Subianto dianggap memiliki modal sosial yang cukup untuk menjadi calon presiden (Capres).
Kedua, Prabowo dianggap sebagai pemimpin yang bernyali.
“Bernyali dalam mengambil sikap, meskipun banyak yang menghujat dan mencibir,” kata dia.
Alasan ketiga, menurut Gojali, Prabowo dinilai sebagai pemimpin yang memiliki gagasan.
“Bahwa Prabowo Subianto memiliki gagasan untuk Indonesia maju dan sejahtera,” kata dia.
Gojali mengatakan Prabowo juga dianggap memiliki integritas dan punya jiwa kepemimpinan.
Kelima, mantan politikus Partai Persatuan Pembangunan itu mengatakan Joman menganggap Prabowo terbukti loyal dan total dalam bekerja dalam pemerintahan Presiden Jokowi.
Dia mengatakan Prabowo juga dinilai pemimpin yang menaruh kepentingan negara di atas kepentingan pribadi.
Selanjutnya, kata dia, Prabowo dinilai punya kemampuan diplomasi internasional.
“Prabowo diyakini mampu mengangkat harkat dan martabat bangsa Indonesia di mata internasional karena memiliki kemampuan dalam hal berdiplomasi,” kata dia.
Alasan terakhir, kata dia, Prabowo diyakini mampu melanjutkan pembangunan yang telah dimulai Presiden Jokowi.
Ketua Umum Joman, Immanuel Ebenezer mengatakan pihaknya akan segera menemui Prabowo Subianto dan Partai Gerindra untuk menyatakan dukungan tersebut.
Dia mengatakan pertemuan tersebut akan dilakukan dalam waktu dekat.
"Akan segera kami lakukan,” kata dia.
Joman merupakan kelompok relawan pendukung Jokowi dalam pemilihan presiden 2019.
Menjelang Pilpres 2024, Joman awalnya mendukung Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo untuk menjadi suksesor Jokowi sebagai presiden. Dukungan itu diberikan dengan membentuk Ganjar Pranowo Mania.
Belakangan, Jokowi Mania memutuskan mencabut dukungannya kepada Ganjar. GP Mania juga dibubarkan beberapa hari lalu.
Immanuel Ebenezer menyatakan salah satu alasan pencabutan dukungan itu adalah karena Ganjar dianggap miskin gagasan. [Democrazy/tempo]