DEMOCRAZY.ID - Dalam perbincangannya dengan Rocky Gerung, mantan wakil presiden Jusuf Kalla (JK) mengenang pertemuan pertama kalinya dengan Presiden Joko Widodo alias Jokowi.
Jusuf Kalla yang berakhir jadi wakil presiden Jokowi di periode pertama itu menyebutkan bahwa dia melihat sosok Jokowi saat menjadi Wali Kota Solo.
Bukan di acara istimewa, Jusuf Kalla bertemu dengan Jokowi dalam sebuah seminar.
"Saya ketemu di satu seminar di PDIP di Semarang, saya Pak Bibit, dan Pak Jokowi," ungkap Jusuf Kalla dalam perbincangannya bersama Rocky di RGTV.
"Selesai seminar waktu itu, saya ngomong dengan Tjahjo [Kumolo] Sekjen [PDIP] waktu itu, bagus juga itu Wali Kota, bagus juga kita wakilkan," imbuhnya.
Akhirnya Jokowi dipanggil oleh Jusuf Kalla dan Tjahjo Kumolo untuk berbincang lebih banyak.
"Eh Pak Wali, gimana kalau ke Jakarta," ajak Jusuf Kalla ke Jokowi.
Mulanya Jokowi menolak kerena dia sendiri tidak mewakili partai.
Megawati juga awalnya tak mengizinkan Jokowi dibawa ke Jakarta.
"Ibu Mega awalanya enggak mau, ya nanti kita survei, satu bulan kemudian Ibu Mega setuju," imbuhnya.
Menurut Jusuf Kalla, dia sendiri mengaku memiliki feeling tersendiri saat melihat Jokowi.
"Saya punya feeling kesederhanaan dia, dikasih kan slide [presentasi] Kota Solo, saya lihat dia punya pengalaman mengelola Kota," kaya Jusuf Kalla.
"Tapi keadaannya saat ini dilihat kok agak beda," imbuhnya.
Jusuf Kalla sebelumnya menjadi wakil presiden Joko Widodo di periode pertama, yakni tahun 2014-2019.
Jokowi naik menjadi capres usai berhasil terpilih sebagai Gubernur DKI pada 2012 silam. [Democrazy/WE]