DEMOCRAZY.ID - Ratusan murid Sekolah Dasar (SD) 001 Pasir Pengaraian, Rokan Hulu, Riau terkena imbas tembakan gas air mata yang dilontarkan personel polres setempat. Insiden ini terjadi sewaktu ratusan polisi menggelar simulasi pengamanan Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada). Informasi yang dihimpun, simulasi itu dilaksanakan di taman kota yang tak jauh dari sekolah tersebut pada Rabu siang. Akibatnya, ratusan murid SD 001 yang sedang menjalani proses belajar mengajar, matanya perih dan menangis. Kepala Sekolah SDN 001 Pasir Pengaraian, Abdul Latif dikonfirmasi mengaku tidak tahu kalau ada kegiatan di Taman Kota Pasir Pengaraian. "Seharusnya kalau ada kegiatan, kita diberitahu sehingga ada langkah antisipasi, seperti diliburkan," kata Abdul Latif. Dia menjelaskan, para guru yang tengah mengajar dikagetkan oleh jeritan dan tangisan murid-murid. Bahkan sebagian mereka menelepon orangtua masing-masing agar dijemput pulang. Menurut petugas kesehatan dari Puskesmas Rambah
DEMOCRAZY.ID - Ratusan murid Sekolah Dasar (SD) 001 Pasir Pengaraian, Rokan Hulu, Riau terkena imbas tembakan gas air mata yang dilontarkan personel polres setempat. Insiden ini terjadi sewaktu ratusan polisi menggelar simulasi pengamanan Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada). Informasi yang dihimpun, simulasi itu dilaksanakan di taman kota yang tak jauh dari sekolah tersebut pada Rabu siang. Akibatnya, ratusan murid SD 001 yang sedang menjalani proses belajar mengajar, matanya perih dan menangis. Kepala Sekolah SDN 001 Pasir Pengaraian, Abdul Latif dikonfirmasi mengaku tidak tahu kalau ada kegiatan di Taman Kota Pasir Pengaraian. "Seharusnya kalau ada kegiatan, kita diberitahu sehingga ada langkah antisipasi, seperti diliburkan," kata Abdul Latif. Dia menjelaskan, para guru yang tengah mengajar dikagetkan oleh jeritan dan tangisan murid-murid. Bahkan sebagian mereka menelepon orangtua masing-masing agar dijemput pulang. Menurut petugas kesehatan dari Puskesmas Rambah