HUKUM

LPSK: Psikolog-Psikiater Ungkap Istri Sambo Masih Trauma Tapi Penyebabnya Belum Tahu, Kira-kira Dia Kenapa Ya?

DEMOCRAZY.ID
Agustus 14, 2022
0 Komentar
Beranda
HUKUM
LPSK: Psikolog-Psikiater Ungkap Istri Sambo Masih Trauma Tapi Penyebabnya Belum Tahu, Kira-kira Dia Kenapa Ya?

LPSK: Psikolog-Psikiater Ungkap Istri Sambo Masih Trauma Tapi Penyebabnya Belum Tahu, Kira-kira Kenapa Ya?

DEMOCRAZY.ID - Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK) menilai istri Irjen Ferdy Sambo, Putri Candrawathi, mengalami depresi. 


Hal tersebut didapat saat tim psikolog dan psikiater LPSK mendatangi Putri di kediamannya.


Wakil Ketua LPSK Susilaningtyas mengatakan depresi yang dialami Putri bukan kepura-puraan. 


Setidaknya hal tersebutlah yang ia dapat dari psikolog dan psikiater LPSK yang melakukan asesmen pertama.


"Itu kan pengamatan psikolog sama psikiater, yang mereka dapatkan seperti itu. Iya (tidak ada kepura-puraan), memang kesimpulan dari psikolog dan psikiater. Bu Putri kondisinya depresi dan trauma," papar Susilaningtyas saat dihubungi, Minggu (14/8/2022).


Meski demikian, pihak LPSK tak mengetahui penyebab depresi yang dialami istri Irjen Ferdy Sambo. 


Hal tersebut lantaran Putri tak banyak memberikan keterangan saat asesmen.


"Tapi kita belum tahu apa sebab traumanya, karena nggak ada informasi dan tidak ada keterangan dari yang bersangkutan. Jadi ada beberapa pertanyaan yang disampaikan kepada Ibu Putri tapi Ibu Putri ada yang bisa jawab, ada yang nggak bisa jawab," lanjutnya.


Ia mengatakan tim psikolog sempat menyodorkan kuesioner kepada istri Sambo untuk menulis apa yang dirasakan dan diinginkan, tetapi tak diindahkan. Putri juga sesekali menangis dalam proses asesmen itu.


"Mungkin psikolog, psikiater ini punya metode tertentu sehingga menyimpulkan bahwa Bu Putri memang mengalami depresi. Pertanyaan misal keadaannya gimana ibu, yang simpel-simpel aja. Tapi kalau lebih jauh beliau nggak menjawab, sesekali menangis Bu Putri-nya," ungkap Susilaningtyas. [Democrazy]

Penulis blog