DEMOCRAZY.ID - Ketua Umum Partai Amanat Indonesia Zulkifli Hasan atau Zulhas dan Mantan Panglima TNI Hadi Tjahjanto resmi dilantik jadi menteri oleh Presiden Jokowi.
Harta kekayaan kedua menteri tersebut sontak menjadi sorotan.
Baik Zulhas maupun Hadi, besaran harta kekayaan mereka masing-masing membuat mata melotot.
Berdasarkan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) di KPK, harta Zulhas sebesar Rp32,8 miliar, sementra Hadi Tjahjanto mencapai Rp20,5 miliar.
Lebih rinci, harta kekayaan masing-masing yang tercatat di KPK adalah Rp 32.810.882.791 (Rp 32,8 miliar).
LHKPN 2021 yang dilaporkan Zulhas pada 27 Maret 2022 ini dilaporkan saat Zulhas menjabat sebagai Wakil Ketua MPR RI.
Harta Zulhas meliputi tanah dan bangunan, alat transportasi dan mesin, harta bergerak lainnya, surat berharga, serta kas dan setara kas.
Adapun Mantan Panglima TNI, Marsekal (Purn) Hadi Tjahjanto yang kini menjabat Menteri Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), tercatat mempunyai harta sebanyak Rp 20,5 miliar.
Informasi itu diketahui melalui LHKPN 2020 yang ia laporkan ke KPK pada 7 Juni 2021 lalu.
Berdasarkan data itu, Hadi tercatat mempunyai harta berupa tanah dan bangunan, alat transportasi dan mesin, harta bergerak lainnya, surat berharga, hingga harta kas dan setara kas. [Democrazy/poskota]