DEMOCRAZY.ID - Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Jenderal Polisi (Purn) Budi Gunawan memuji disertasi Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto dalam sidang terbuka di Universitas Pertahanan (Unhan), Bogor.
Dalam kesempatan itu, Budi Gunawan menyampaikan pandangannya terkait pemikiran Bung Karno.
“Kita tahu bahwa selama 32 tahun pokok-pokok pikiran Bung Karno itu telah di-framing secara negatif oleh rezim saat itu,” kata Budi Gunawan di Unhan, Senin (6/6).
Rezim yang dimaksud Budi Gunawan adalah rezim Soeharto yang memang memusuhi Bung Karno dan PDI Perjuangan.
“Akibat kebenaran konsep-konsep Bung Karno, yang sebenarnya adalah solusi sebagai bangsa ini di era digital dan era perkembangan komunikasi dan teknologi yang begitu pesatnya menghadapi konflik domestik secara nasional dan tekanan internasional secara eksternal,” papar Budi Gunawan.
Konsep pemikiran Geopolitik Bung Karno yang diangkat Hasto, lanjut Budi Gunawan, banyak relevan digunakan hingga saat ini.
Misalnya, dalam menghadapi ancaman ideologi asing terhadap Pancasila.
Lebih lanjut, Budi Gunawan bicara dampak dari ajaran Bung Karno yang di-framing negatif di Orde Baru.
Salah satunya, lebih dari 50 persen masyarakat tidak tahu gagasan besar Sukarno
“Ada riset yang menunjukkan bahwa akibatnya 69 persen masyarakat tidak tahu tentang gagasan-gagasan besar Bung Karno. 45 persen tidak tahu tentang kontribusi dan peran Bung Karno," kata pria yang akrab disapa BG ini.
"Namun ada hal yang membanggakan yaitu di atas 90 persen masyarakat tahu tentang figur Bung Karno,” tegas Budi Gunawan. [Democrazy/kumparan]