DEMOCRAZY.ID - Baru-baru ini Bupati Pandeglang Irna Narulita menjadi sorotan publik.
Penyebabnya karena salah satu mobil dalam iring-iringannya menyenggol ambulans yang tengah membawa pasien.
Video yang memerlihatkan kejadian ini diunggah oleh akun Instagram @fesbukbanten pada Jumat (20/5/2022).
Kejadian ini terjadi di Jalan Saketi-Labuan, pada Kamis (19/5/2022) sekitar pukul 15.00 WIB.
Kronologi
Kejadian ini bermula saat ambulans sedang membawa pulang pasien pasca kontrol operasi usus buntu dari RSUD Banten.
Di tengah perjalanan ada mobil patwal serta iring-iringan Bupati Pandeglang.
Kala itu ambulans tak membunyikan sirine, hanya menyalakan lampu rotator saja.
Kemudian iring-iringan pejabat dari menyalip ambulans dan salah satunya diduga menyenggol ambulans.
Dalam video yang diunggah, terlihat ada mobil patwal serta iring-iringan Bupati yang mendahului ambulans.
Padahal kala itu sopir tengah mengarahkan laju ambulans ke tengah jalan untuk mendahului mobil lain.
Hanya saja iring-iringan pejabat tadi tak mengalah dan memaksa menyalip. Bahkan mobil Satpol PP sempat menyenggol bodi ambulans.
"Dipepet mobil Satpol PP, mobil Pol PP mepet mobil ambulans, arogan. Iring-iringan bupati," kata sopir ambulans.
Setelah kejadian tersebut, ambulans terus membuntuti iring-iringan Bupati Pandeglang.
Komentar Netizen
Video yang telah ditonton lebih dari 11 ribu kali ini mendapatkan beragam komentar netizen.
Banyak dari mereka menyayangkan iring-iringan Bupati Pandeglang yang tak mendahulukan ambulans.
"Ngebut² aja itu mobil bupati... Mau ngapain yaah," tulis yanireliefiana
"Gpp warga mah 'lewat'.. Yg penting pejabat aman," jelas iwanmals2021
"positif aja mungkin bupati nya lagi mau ke gawat darurat juga???????? pejabat mah gitu, pas mau nyalon sok ngedeketin rakyat???????? pas udah jadi songong," komentar wawandarmawan.96
"Mau haren tapi pandeglang," tulis iniuje_
"Pd hal di uu lalulintas audah jelas kalau ambulan lebih di utamakan dari pada iring iringan pejabat," jelas raden_kangmasrully. [Democrazy/otosia]