HUKUM

Sebut Harun Masiku Tak Akan Bisa Tidur Nyenyak, KPK: Masih Terus Kami Buru, Pasti Tertangkap!

DEMOCRAZY.ID
Mei 18, 2022
0 Komentar
Beranda
HUKUM
Sebut Harun Masiku Tak Akan Bisa Tidur Nyenyak, KPK: Masih Terus Kami Buru, Pasti Tertangkap!

Sebut Harun Masiku dan 5 Buron Tak Bisa Tidur Nyenyak, KPK: Masih Terus Kami Buru, Pasti Tertangkap!

DEMOCRAZY.ID - Ketua KPK Firli Bahuri mengatakan pihaknya masih memburu DPO Harun Masiku dan lima orang lainnya. 


Firli yakin mereka sampai saat ini tidak bisa tidur.


"Terakhir, KPK masih mencatat ada beberapa orang yang dicari oleh KPK saya tidak menyebut satu per satu. Tapi bukan hanya satu orang, setidaknya masih ada enam orang yang kita cari," kata Firli di gedung Merah Putih KPK, Jakarta Selatan, Rabu (18/5/2022).


Firli mengatakan keenam buron tersebut tak bisa tidur nyenyak karena masih diburu. Dia memastikan KPK akan menangkap mereka.


"Dan saya yakin sampai hari ini dia tidak bisa tidur nyenyak karena sampai kapan pun akan dicari oleh KPK hanya tunggu waktu dia pasti tertangkap," katanya.


Sementara itu, KPK mencatat 4 orang dalam daftar buron, yakni Harun Masiku, Kirana Kotama, Izil Azhar, dan Surya Darmani.


Sebelumnya, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyatakan hingga saat ini masih belum mengetahui lokasi buron Harun Masiku. KPK mengaku masih berusaha mencari Harun.


"Ya, kan sampai sekarang belum ketemu, lokasinya di mana kita juga belum tahu. Tapi upaya-upaya itu tetap kita terus lakukan," ujar Wakil Ketua KPK Alexander Marwata kepada wartawan, Selasa (26/4).


Alex menegaskan KPK akan terus melakukan penyidikan dan pencarian terhadap Harun lantaran status Harun saat ini sudah tersangka dan masuk daftar pencarian orang (DPO).


"Tentu kita tidak akan menghentikan penyidikan karena yang bersangkutan juga sudah ditetapkan sebagai tersangka," ucapnya. [Democrazy/detik]

Penulis blog