AGAMA

Bukan Ahli Agama Tapi Kerap Bicara Soal Islam, Begini Jawaban Tegas Ade Armando

DEMOCRAZY.ID
Mei 31, 2022
0 Komentar
Beranda
AGAMA
Bukan Ahli Agama Tapi Kerap Bicara Soal Islam, Begini Jawaban Tegas Ade Armando

Bukan Ahli Agama Tapi Kerap Bicara Soal Islam, Begini Jawaban Tegas Ade Armando

DEMOCRAZY.ID - Ade Armando diberi pertanyaan unik dan menarik oleh presenter kondang, Rosiana Silalahi perihal ucapan-ucapan kontroverisalnya mengenai agama Islam.


Dalam sebuah acara, Rosiana Silalahi bertanya mengapa Ade Armando kerap menyuarakan hal-hal kontroverisal terkait Islam padahal dirinya bukanlah seorang ahli agama.


Mendengar hal tersebut, Ade Armando memberikan jawabannya mengapa ia kerap membicarakan soal agama yang notabene sebagai isu sensitif. Seperti apa? Simak ulasan berikut.


Tak Akan Mundur Menyampaikan Kebenaran


Dalam sebuah sesi wawancara bersama wanita yang akrab disapa Rosi ini, Ade diberikan sebuah pertanyaan yang kerap dilontarkan oleh publik.


"Rosi Silalahi sempat bertanya, mengapa saya kerap bicara soal Islam padahal saya bukanlah ahli agama," ujar Ade Armando dikutip dari kanal YouTube CokroTV pada Selasa, 31 Mei 2022.


Mendengar hal tersebut, Ade menyebut jika Rosi bukanlah sedang meragukan dirinya melainkan mengajukan pertanyaan yang sering diajukan oleh publik.


"Dia bukan sedang meragukan saya, tapi sebagai pewawancara, kata Rosi, dia harus mempertanyakan pertanyaan yang sering dilontarkan publik," lanjutnya.


Ade berujar jika dirinya tidak akan mundur untuk menyampaikan hal-hal yang dirasanya benar terhadap hal-hal yang kerap diputarbalikan.


"Saya bilang saya tidak akan mundur menyampaikan kebenaran, termasuk soal ajaran-ajaran agama yang sering diputarbalikkan atau diselewengkan," katanya


Menyampaikan Kebenaran Meski Bukan Seorang Ahli Agama


Ade mengungkap jika orang yang menyamaikan hal-hal terakit agama harus oleh pemuka agama adalah sebuah paham yang keliru.


Ia berujar jika hal itu tidak hanya boleh dilontarkan oleh segelintir pihak saha yang dikuasai oleh orang-orang yang hanya memiliki otoritas dibidang agama.


Menurut Ade, pertanyaan-pertanyaan tersebut datang dari sebuah asumsi yang keliru tentang pengetahuan.


"Mereka yang bertanya merasa bahwa pengetahuan itu dikuasai atau bahkan dimonopoli oleh kalangan tertentu yang dianggap punya orotitas," ujarnya.


Penuh Kontroversi


Seperti diketahui, beberapa kali Ade Armando mengucapkan kalimat-kalimat kontroversial. 


Salah satunya adalah berujar jika salat 5 waktu tidaklah wajib melainkan hanya 3 waktu saja.


Hal ini memicu perdebatan publik. Hingga puncaknya Ade mendapat persekusi saat berkunjung ke lokasi demo di depan gedung DPR RI pada tanggal 11 Mei 2022 lalu. [Democrazy/hops]

Penulis blog