DEMOCRAZY.ID - Relawan Jokowi-Ma’Ruf Amin Aznil Tan menolak keras dengan sikap Yayasan Lembaga Bantuan Hukum Indonesia (YLBHI).
Itu terkait dengan sikap YLBHI yang menyamakan Presiden Joko Widodo dengan Soeharto.
“Pak Jokowi itu anti Soeharto,” kata Aznil Tan, Rabu (16/2/2022).
Menurut aktivis 98 itu, pemerintah era Soeharto dengan Presiden Jokowi sangat berbeda jauh.
“Jadi keliru bila ada pihak menyamakan era reformasi sekarang sama kejamnya jaman orde baru,” ungkapnya.
Karena itu, Aznil Tan meminta YLBHI untuk tidak menyamakan pemerintahan Jokowi dengan Soeharto.
“Saya ingatkan ya, jangan sampai samakan pak Jokowi dengan Soeharto. Ini salah besar, kalau ngomong iri harus pakai data jangan pakai sentimen,” tuturnya.
Sebelumnya, Yayasan Lembaga Bantuan Hukum Indonesia (YLBHI) menyebutkan ada 10 kesamaan Presiden Joko Widodo dan Presiden ke-2 Soeharto.
Salah satu kesamaan Jokowi dan Soeharto yaitu soal korupsi dan nepotisme atau KKN.
“Pemerintahan Jokowi serupa dengan orde baru dalam pembagunanisme,” tulis YLBHI di akun Instagramnya, Senin (14/2/2022).
Menurut YLBHI, dua Presiden RI tersebut sangat menyampingkan keadilan sosial dalam pembangunan infrastruktur.
“Mereka mengingkari mandat Konstitusi dengan mengabaikan keadilan sosial dan kemanusiaan yang adil dan beradab,” ungkapnya. [Democrazy/pojok]