DEMOCRAZY.ID - Wakil Ketua Umum PPP Arsul Sani mempertanyakan pengerahan ratusan anggota Polri oleh Polda Jawa Tengah dan TNI di Desa Wadas, Purworejo. Pengerahan aparat gabungan tersebut untuk melakukan pengamanan pengukuran lahan Bendungan Bener. Tak hanya melakukan pengamanan, pihak kepolisian juga menangkap sejumlah warga Desa Wadas. "Memangnya ada ancaman terorisme atau kerusuhan sosial di Desa Wadas itu, sehingga perlu dikerahkan ratusan aparatur?" tanya Arsul Sani di Jakarta, Rabu (9/2). Anggota Komisi III DPR itu menilai pengerahan aparat dalam jumlah yang besar, tanpa adanya ancaman kerusuhan atau konflik sosial menimbulkan kesan yang negatif. Dia menyebutkan hal itu mengesankan bahwa paradigma berpikir aparatur keamanan dan pemerintahan tentang pembangunan masih seperti zaman Orde Baru. "Ini, kok, kayak mengulang cara-cara aparatur keamanan dalam menangani pembangunan Waduk Kedungombo zaman Orde Baru dulu," lanjutnya. Seyogianya, kata Arsul Sani...
Heran Ratusan Anggota Polri Dikerahkan ke Wadas, Wakil Ketua MPR: Memangnya Ada Ancaman Terorisme?
Februari 09, 2022
0
Komentar
DEMOCRAZY.ID - Wakil Ketua Umum PPP Arsul Sani mempertanyakan pengerahan ratusan anggota Polri oleh Polda Jawa Tengah dan TNI di Desa Wadas, Purworejo. Pengerahan aparat gabungan tersebut untuk melakukan pengamanan pengukuran lahan Bendungan Bener. Tak hanya melakukan pengamanan, pihak kepolisian juga menangkap sejumlah warga Desa Wadas. "Memangnya ada ancaman terorisme atau kerusuhan sosial di Desa Wadas itu, sehingga perlu dikerahkan ratusan aparatur?" tanya Arsul Sani di Jakarta, Rabu (9/2). Anggota Komisi III DPR itu menilai pengerahan aparat dalam jumlah yang besar, tanpa adanya ancaman kerusuhan atau konflik sosial menimbulkan kesan yang negatif. Dia menyebutkan hal itu mengesankan bahwa paradigma berpikir aparatur keamanan dan pemerintahan tentang pembangunan masih seperti zaman Orde Baru. "Ini, kok, kayak mengulang cara-cara aparatur keamanan dalam menangani pembangunan Waduk Kedungombo zaman Orde Baru dulu," lanjutnya. Seyogianya, kata Arsul Sani...