PERISTIWA POLITIK

Pesawat Presiden Ganti Cat, Publik Riuh Soroti Ramalan Mbak You soal Kecelakaan Pesawat

DEMOCRAZY.ID
Agustus 03, 2021
0 Komentar
Beranda
PERISTIWA
POLITIK
Pesawat Presiden Ganti Cat, Publik Riuh Soroti Ramalan Mbak You soal Kecelakaan Pesawat

Pesawat Presiden Ganti Cat, Publik Riuh Soroti Ramalan Mbak You soal Kecelakaaan Pesawat

DEMOCRAZY.ID - Publik di media sosial sedang ramai membincangkan soal perubahan warna Pesawat Kepresidenan dari biru-putih menjadi merah-putih.


Di tengah perbincangan, akun Twitter @BossTemlen pun mengungkit soal ramalan mendiang Mbak You beberapa waktu yang lalu.


“Duhhhh Pak Jokowi!” katanya pada Selasa, 3 Agustus 2021 dan mendapat respons banyak orang.


Salah satu merespons yakin Deputi Badan Komunikasi Steategis (Bakomstra) Partai Demokrat, Cipta Panca Laksana.


“Waduh dapat aje loe,” balasnya singkat melalui akun Panca66.


Adapun dalam unggahan BossTemlen, ia melampirkan gambar Pesawat Kepresidenan dan juga tangkapan layar artikel soal ramalan Mbak You.


Judul artikel itu adalah “Ramalkan Bakal Ada Kecelakaan Pesawat Berwarna Merah di Tahun 2021, Mbak You Tiba-tiba Peringatkan Dunia Penerbangan Indonesia: Semoga Jangan Terjadi”.


Mbak You memang sempat mengemukakan beberapa ramalan melalui konferensi pers yang tayang di kanal Youtube KH Infotainment, Jumat, 20 November 2020.


Saat itu, Mbak You mengakatan akan ada pesawat dengan lambang merah yang mengalami kecelakaan parah.


“Ada juga insiden pesawat. Ada lambang warna merahnya,” ungkapnya.


Selain itu, Mbak You juga mengatakan akan ada pesawat berlambang biru yang juga mengalami kecelakaan.


“Ada juga warna biru, tapi insidennya tak terlalu berat kalo warna biru. Tapi yang ada warna merahnya bermasalah dan ada korban jiwa,” ungkapnya.


Mbak You bahkan menyebut waktu bahwa insiden itu akan terjadi sebelum bulan Juli.


“Itu terjadi di pertengahan, sebelum bulan Juli. Mulai sekarang saya hitung maju, sebelum bulan Juli sudah ada kasus tersebut,” ujarnya.


Kendati demikian, almarhum juga berharap bahwa insiden itu jangan sampai terjadi dan semua aman. [Democrazy/trk]

Penulis blog